SULTRANEWS-Persoalan air bersih yang selama ini menjadi salah satu persoalan utama dalam kehidupan sehari-hari ternyata masih dipersoalkan bagi warga di Kota Kendari. Hal tersebut terungkap dalam reses yang dilakukan oleh salah seorang anggota DPRD Kota Kendari, Suri Zam-Zam.
Dalam tatap mukanya dengan ratusan warga yang ada di RT 10, RW 004, Kelurahan Puuwatu, Kecamatan Puuwatu, sejumlah masyarakat mengungkapkan kegelisahannya tentang air bersih yang selama ini sudah menjadi rahasia umum terkait kondisi air bersih yang ada di Kota Kendari.
Warga menyesalkan air bersih yang seharusnya bisa langsung digunakan, namun kadang kala harus melalui penyaringan, belum lagi air bersih yang dialirkan melalui PDAM kadang kala tidak menentu.
“Kami ini hanya ingin agar air bersih bisa kami dapatkan, bukan malah kesulitan untuk mendapatkannya, belum lagi jika air yang mengalir dalam keadaan air keruh sehingga tidak bisa langsung digunakan,” kata Pili (38) yang merupakan salah seorang warga di RT 10.
Sementara itu, Suri Zam-Zam dalam pertemuanya itu berjanji akan berusaha untuk segera merealisasikan air bersih, sehingga bisa dirasakan oleh seluruh warga.
“Saya berjanji untuk mengkoordinasikan hal ini kepada pemerintah setempat, sehingga tidak ada lagi keluhan warga seperti ini,” katanya.
Ia berharap sebagai perpanjangan tangan dari warga, posisinya sebagai wakil rakyat bisa terus mengamini dan memberikan solusi terhadap aspirasi yang diserapnya. (LINA)